Kamis, 15 Juni 2023

Babinsa Koramil Pegandon, Hadiri Sosialisasi Dan Penyerahan Hibah Instalasi Air Minum



KENDAL - Babinsa Gubugsari Koramil 03/Pegandon ,Serka Mukharom hadiri sosialisasi dan penyerahan bantuan berupa Hibah Air Minum Perkotaan Untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) oleh PDAM Tirto Panguripan di balai desa setempat, (14/06/23).
Menurut Serka Mukharom, kegiatan tersebut di hadiri perwakilan dari 9 desa penerima hibah. " Warga desa Gubugsari, Margomulyo, Karangmulyo, Puguh, Pucangrejo, Pesawahan, Tegorejo, Pegandon, dan Penangulan", jelasnya.

Selain penyerahan bantuan, Serka Mukharom menambahkan bahwa petugas dari PDAM juga Memberikan sosialisasi kepada warga penerima hibah akan pentingnya air yang bersih dan sehat. "Pemasangan saluran akan di mulai bulan Juli 2023 dengan biaya pemasangan sebesar 503 ribu rupiah Per Warga penerima Hibah", terangnya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar